Cek Lowongan Kerja PT. IWIP Terbaru Disini, Site Weda

PT. IWIP atau Indonesia Weda Bay Industrial Park membuka lowongan kerja terbaru 2022 untuk para kandidat yang memenuhi persyaratan yang berlaku.

PT. IWIP sendiri sebagai salah satu tambang nikel terbesar di Indonesia semakin gencar menunjang produksi demi memenuhi permintaan industri.

Untuk memenuhi kuota produksi yang diperlukan, PT. IWIP membutuhkan sumber daya manusia yang bisa menjadi bagian dari tim perusahaan.

Loker yang tersedia pun dibuka sampai ribuan posisi yang dibutuhkan. Dimulai dari tenaga ahli sampai lulusan baru.

Jika kamu merasa bisa memenuhi kualifikasi yang ada, kamu bisa mencoba untuk melamar lowongan kerja PT. IWIP terbaru 2022 ini.

lowongan kerja pt.iwip terbaru 2022


Lowongan Kerja PT. IWIP Terbaru Agustus 2022

Berikut lowongan yang tersedia yang bisa kamu pilih dari kualifikasi yang kamu miliki dikutip dari website resmi PT. IWIP dan juga kemnaker.

1. General Worker (Pekerja Umum)- Dibuka 5000 lowongan, berlaku sampai 31 Desember 2022

Kualifikasi

  • Pendidikan Minimal SMA/SMK Sederajat 
  • Usia 18-45 tahun
  • Sudah atau belum menikah
  • Fresh Graduate atau yang baru lulus dipersilahkan.
  • Keterampilan umum


Berkas lamaran

  • KTP, KK, SKCK, Kartu Kuning, Ijasah, Sertifikat Vaksin
  • Diutamakan yang berdomisili di Maluku utara


2. Driver Light Vehicle (LV)- 20 Lowongan tersedia, Berlaku sampai 31 Agustus 2022

Kualifikasi

  • SD atau Sederajat
  • Sudah atau Belum menikah
  • 23-35 tahun


Berkas Lamaran

  • KTP, KK, Kartu Kuning, SKCK, Ijasah terakhir, SIM A,  dan Sertifikat Vaksin


3. Senior Perawat Gigi- 10 Lowongan tersedia, berlaku sampai 30 November 2022

Kualifikasi

  • Diploma
  • Pengalaman minimal 4 tahun
  • Usia 23-45 tahun
  • Sudah atau belum menikah


Berkas Lamaran

  • KTP, KK, SKCK, Kartu Kuning, Ijasah D3 Perawat, Sertifikat STR, Sertifikat Vaksin



4. Training Welder-300 Lowongan tersedia, berlaku sampai 31 Desember 2022

Kualifikasi

  • SD atau Sederajat
  • 18-39 Tahun
  • Sudah atau Belum menikah


Berkas Lamaran

  • KTP, KK, SKCK, Kartu Kuning, Ijasah, Sertifikat Vaksin


Tambahan : Training dilakukan selama 2 bulan dan dilakukan tes setelah selesai training untuk bekerja di perusahaan.



5. Training Excavator-500 lowongan tersedia, Berlaku sampai 31 Desember 2022

Kualifikasi

  • SD atau Sederajat
  • 23-39 tahun
  • Sudah atau Belum menikah
  • Fresh Graduate


Berkas Lamaran

  • KTP, KK, SKCK, Kartu Kuning, Ijasah, SIM B2 Umum, Sertifikat Vaksin


Tambahan : Training dilakukan selama 2 bulan dan dilakukan tes setelah selesai training untuk bekerja di perusahaan.



6. Operator Dump Truck 10 Bola - 1000 Lowongan tersedia

Kualifikasi

  • SMA-Sederajat
  • Belum atau Sudah menikah
  • 23-45 Tahun


Berkas Lamaran

  • KTP, KK, SKCK, Kartu Kuning, Ijasah, Sertifikat Vaksin, SIM B2 Umum aktif


Tambahan : Training dilakukan selama 2 bulan dan dilakukan tes setelah selesai training untuk bekerja di perusahaan.



7. Senior Perawat- 10 Lowongan tersedia

Kualifikasi

  • Diploma
  • Usia 23-45 Tahun
  • Sudah atau Belum menikah
  • Pengalaman 4 tahun



Berkas Lamaran
  • KTP, KK, SKCK, Kartu Kuning, Sertifikat Vaksin, Ijasah D3 Perawat, Sertifikat STR, Pengalaman 3-5 tahun


Silahkan kirim berkas lamaran kamu di humanresources@iwip.co.id

Jangan lupa untuk mencantumkan Nama dan posisi yang dilamar yaitu : Nama_posisi yang dilamar. Contoh : Mica_Training Welder


Harap Memperhatikan Hal Di Bawah Ini dengan TELITI Sebelum Melamar.

  • Harap berhati-hati terhadap Calo Kerja yang mengaku dari Pihak Perusahaan. Jangan pernah membayar apapun atas berkas lamaran yang kamu buat. Tidak ada jaminan kerja atas jasa Calo.
  • Jika kamu mendapati hal tersebut maka dipastikan itu adalah penipuan. Hal ini karena sudah banyak penipuan lamaran kerja yang mengatasnamakan pihak perusahaan.
  • Jika kamu dipanggil interview dalam program salah satu training, silahkan tanyakan dengan jelas hal-hal penting seperti tempat tinggal, biaya makan dan juga jenis pekerjaan yang dilakukan
  • Tips untuk berkas lamaran kamu bisa disortir oleh HRD, coba kirim berkas lamaran kamu pada saat jam kantor sekitar jam 09 pagi sampai jam 5 sore. Hindari mengirim berkas pada saat hari libur.


Semoga berhasil